The Dancing Leader di Trijaya FM

Imajinasikan Hidup Anda


: Serial Insert The Dancing Leader


Saya adalah salah seorang pengagum kesebelasan Barcelona. Ketika mereka
bermain ibarat sebuah kesatuan yang menari bersama di lapangan. Setiap
pemain mempunyai kekuatan unik, hasrat dan gayanya masing-masing. Setiap
orang berperan pada area yang berbeda. Tetapi lihatlah bagaimana mereka
bekerja sama. Seolah-olah bisa mengetahui posisi kawan walau tanpa
melihat. Mereka seperti mengerti apa yang dipikirkan kawannya tanpa
perlu berkomunikasi. Mereka bermain sepenuh hati dalam irama serasi yang
mengarah pada satu tujuan: gol


Itulah pentingnya suatu tujuan. Tujuan menentukan arah perjalanan hidup
kita. Mau kemana? Mampir di mana? Tanpa tujuan, kita hanya
berputar-putar mengikuti gelombang perubahan. Tanpa tujuan, kita akan
kebingungan ketika dilemparkan ombak ke pantai. Tujuan ibarat kompas,
menunjuk pada arah jauh di depan tapi ada pada genggaman kita sebagai
panduan.


Tujuan hidup berkaitan dengan keadaan masa depan dunia yang kita
idamkan. Tanpa kejelasan bayangan masa depan, tujuan hidup hanya menjadi
tempelan yang mudah lepas ketika menghadapi tantangan. Untuk itu, kita
perlu melompat kita ke masa depan melalui imajinasi. Pada imajinasilah,
realitas masa lalu dan masa kini bisa ubah sesuai dengan kekuatan dan
nilai kita. Kita bisa ciptakan gambaran masa depan yang jernih dan
memikat, sedemikian memikatnya hingga menghasilkan energi untuk
mewujudkannya.


Seorang The Dancing Leader menyadari bayangan masa depan idaman, masa
depan yang menjadi tujuan hidupnya. Imajinasi akan masa depan idaman ini
adalah sumber energi positif yang tak terbatas, yang memberi energi
berlimpah pada seorang pemimpin. Imajinasi yang membuat kita yakin bahwa
segalanya mungkin terjadi. Sebuah tujuan yang akan mengarahkan kembali
arah hidup setelah badai mengacaukan perjalanan hidup kita. Imajinasikan
dan imajinasikan kembali masa depan kita.


Tanyakan pada diri sendiri dan rekan anda, "Apa bayangan anda tentang
diri anda 10 tahun mendatang? Apa hal besar yang telah anda lakukan?
Bagaimana orang-orang mengenal diri anda?"


Ikuti terus dengan follow @bukik di twitter

Bukik.com bekerja sama dengan Trijaya FM Surabaya
akan menyiarkan insert
The Dancing Leader
mulai Senin 4 Oktober selama satu bulan
Ingat, setiap 18.45 atau 19.00 WIB
stay tune on Trijaya FM 104.7
Buat rekan-rekan luar Surabaya
Ikuti streamingnya di http://radiotrijaya.co.id
Jangan lupa masukkan reminder

0 komentar:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes